Cari Solusi Terbaik untuk NU, Muhammad Nuh Sampaikan Pesan Penting Rais Aam di Tebuireng

oleh -351 Dilihat
WhatsApp Image 2025 12 06 at 4.58.37 PM
Muhammad Nuh saat memberikan keterangan kepada wartawan (Teguh Setiawan)

KabarBaik.co — Rais Syuriyah PBNU periode 2022–2027, Muhammad Nuh, menghadiri sebuah forum silaturahmi di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, sebagai utusan resmi Rais Aam dan Wakil Rais Aam PBNU.

Kehadirannya bertujuan menyampaikan perkembangan terbaru terkait dinamika internal yang tengah dibahas di tubuh Syuriyah PBNU.

“Saya hadir di Ponpes Tebuireng untuk menindaklanjuti arahan dari Rais Aam dan Wakil Rais Aam. Keduanya sebenarnya diundang, tetapi berhalangan hadir,” ujar M Nuh, Sabtu (6/11).

M Nuh menjelaskan Rais Aam saat ini tengah menghadiri haul di Lasem, sementara Wakil Rais Aam, Kiai Anwar Iskandar, berada di Jakarta. Karena itu, keduanya menugaskannya bersama Nur Hidayat untuk mewakili dalam pertemuan tersebut.

Pertemuan yang digagas dr. Umar Wahid bersama jajaran pengasuh Tebuireng itu dinilai memiliki arti penting, terutama sebagai tindak lanjut dari forum sebelumnya yang digelar di Ploso, Kediri.

Menurut M Nuh, rangkaian pertemuan ini dilakukan untuk mencari berbagai alternatif solusi terbaik bagi PBNU, khususnya di lingkungan Syuriyah.

“Ini bukan persoalan individu. Konteksnya adalah adanya kesalahan yang harus disikapi dengan pemberian sanksi, apakah itu pengunduran diri atau pemberhentian,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa keputusan rapat harian Syuriyah memiliki kedudukan supremasi dalam struktur PBNU dan wajib dipatuhi oleh seluruh pihak.

“Semua pihak sudah mendapatkan informasi mengenai hal itu, termasuk saat penyampaian resmi Rais Aam di PWNU Jawa Timur,” jelas Nuh.

Melalui forum ini, para kiai sepuh dan tokoh senior NU diharapkan bisa memberikan pandangan setelah mendengar penjelasan dari perwakilan Rais Aam, Syuriyah, dan pihak terkait lainnya.

“Mudah-mudahan, kalau masih ada peluang sekecil apa pun yang bisa membawa kebaikan bagi NU, itu harus kita cari dan tindak lanjuti. Semua ini demi kepentingan NU secara keseluruhan,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Teguh Setiawan
Editor: Imam Wahyudiyanta


No More Posts Available.

No more pages to load.