Cekcok Berujung Main Keroyokan, 4 Pemuda Ditangkap Polsek Gempol

oleh -199 Dilihat
524a859a 5170 4cd2 97f9 a762795de29d
Pers rilis di Polsek Gempol. (Foto: Ist)

KabarBaik.co – Unit Reskrim Polsek Gempol berhasil mengungkap kasus tindak pidana pengeroyokan yang terjadi di Jalan Raya Surabaya–Malang Kabupaten Pasuruan. Dalam kasus ini, empat orang terduga pelaku telah diamankan, sementara satu pelaku lainnya masih dalam daftar pencarian orang (DPO).

Kasus pengeroyokan tersebut terjadi pada Kamis (25/12) sekitar pukul 02.00 yang saat itu korban bernama Moch. Sauban Sirat, 23 tahun, warga Kecamatan Pohjentrek, Kabupaten Pasuruan yang saat itu melintas ada perselisihan hingga dirinya dipukuli.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka di bagian kepala belakang dan dahi depan akibat aksi kekerasan tersebut, korban dan sebagian pelaku kemudian diamankan, sebelum akhirnya kasus dilaporkan ke Polsek Gempol untuk penanganan lebih lanjut.

Dalam pengungkapan kasus ini, polisi menetapkan lima tersangka, yakni Moch. Rosi Ramadani, 19 tahun, Akhmad Robitul Masduqi, 21 tahun, Muhamad Dimas Febrianto, 18 tahun, dan Hikmal Robiul Candra, 21 tahun, yang diduga turut serta melakukan pengeroyokan.

Sementara satu pelaku lainnya berinisial Juri berstatus DPO dan diduga berperan utama dengan menggunakan besi saat melakukan pemukulan.

Polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti, di antaranya dua unit sepeda motor serta empat unit telepon genggam milik para pelaku.

“Berkat kerja keras tim, 4 pelaku telah kita amankan beserta barang bukti, dan 1 DPO akan menjadi perhatian kami,” tegas Kapolsek Gempol Kompol Giadi.

Para tersangka dijerat Pasal 170 ayat (1) dan ayat (2) ke-2 KUHP tentang tindak pidana kekerasan secara bersama-sama terhadap orang di muka umum, yang mengakibatkan korban mengalami luka.

Saat ini, penyidik masih melakukan pemeriksaan lanjutan terhadap para tersangka, pemberkasan perkara, serta pencarian terhadap pelaku yang belum tertangkap guna melengkapi proses hukum sesuai ketentuan yang berlaku.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Zia Ulhaq
Editor: Andika DP


No More Posts Available.

No more pages to load.