Innalillahi! 2 Pemuda Tewas Kecelakaan dengan Truk Fuso di Gresik

Editor: Andika DP
oleh -5253 Dilihat
Korban kecelakaan di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Gresik. (Foto: Ist)

KabarBaik.co – Kecelakaan maut kembali terjadi di wilayah Kabupaten Gresik. Kali ini, dua pemuda meninggal dunia akibat insiden kecelakaan yang melibatkan truk fuso dan sepeda motor.

Informasi yang dihimpun, dua pemuda itu tewas di peristiwa kecelakaan yang berbeda. Namun dalam jangka waktu yang tidak telalu lama, kurang dari 12 jam. Kedua korban sama-sama masuk ke kolong truk fuso.

Peristiwa pertama terjadi di Jalan Raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik, Jumat (28/6) sekitar pukul 22.00 WIB.

Insiden nahas ini melibatkan truk fuso DH-8682-EA yang dikemudikan Aris Tris Tyanto, 39, warga Tandes, Kota Surabaya. Serta sepeda motor Honda GL bernopol AE-2477-WG yang dikendarai M. Aris Suryadi, 22, warga Karang Pilang, Kota Surabaya.

Baca juga:  Wujudkan Gresik Gudang Pecinta Alquran, Pemkab Wajibkan Pelajar PAUD-SMP Ikut TBTQ

“Kecelakaan bermula saat truk fuso DH-8682-AE melaju dari arah timur menuju barat (Gresik arah Manyar) kemudian belok kanan atau utara dengan kecepatan pelan,” urai KBO Satlantas Polres Gresik, Ipda Yoyok Subagia, Minggu (30/6).

Nahas, pengemudi truk fuso saat belok kanan tidak mendahulukan atau mengutamakan kendaraan yang berjalan lurus dan posisi belum aman.

“Sehingga kendaraan sepeda motor Honda GL AE-2477-WG yang saat itu melaju berlawanan arah (barat ke timur) dengan kecepatan sedang tidak bisa menguasai stir dengan wajar hingga terjatuh,” imbuhnya.

Baca juga:  Penyebab Sering Terjadi Kecelakaan dan Cara Antisipasi Biar Tidak Terjadi Kecelakaan

“Sepeda motor masuk di bawah kendaraan truk fuso dan membentur ban depan bagian kanan. Pengendara sepeda motor meninggal dunia dan dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina,” tutupnya.

Keesokan harinya, Sabtu (29/6) sekitar pukul 07.40 WIB, kecelakaan maut yang melibatkan truk fuso dan sepeda motor terjadi di Jalan Raya Wringinanom, Kabupaten Gresik. Peristiwa itu dibenarkan Kasat Lantas Polres Gresik AKP Derie Fradesca.

AKP Derie menjelaskan, peristiwa nahas itu melibatkan sepeda motor Honda Beat bernopol S-6411-NBQ yang dikendarai Zulfikar Wildan Arabillah, 21, warga Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto. Serta dump truck W-8233-UB yang dikemudikan Ngatiman, 42, warga Wringinanom, Kabupaten Gresik.

Baca juga:  Pria Tewas dengan Mulut Tertancap Pisau di Gresik Diduga LGBT

Kecelakaan bermula pengendara sepeda motor melaju dari arah Wringinanom menuju Driyorejo dengan kecepatan sedang. Saat tiba di lokasi kejadian, pemuda itu hendak mendahului dari sisi kanan dump truck yang berjalan searah.

“Namun saat mendahului pengendara sepeda motor kehilangan kendali sehingga oleng. Karena tak bisa menguasai stir, korban terjatuh ke sebelah kiri dan terbentur roda kanan kendaraan dump truck,” jelasnya.

Akibat kecelakaan tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka berat hingga meninggal dunia.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.