Nelayan Panceng Gresik yang Hilang Ditelan Laut Jawa Belum Ditemukan, Tim Gabungan Alami Kendala

oleh -1673 Dilihat
IMG 1461
Pencarian nelayan tenggelam di perairan Desa Campurejo, Kecamatan Panceng, Gresik. (Foto: Ist)

KabarBaik.co – Hingga hari kedua pencarian, Zainal Abidin, 50, warga Desa Campurejo, Kecamatan Panceng, Gresik yang hilang tenggelam saat berangkat melaut, belum diketemukan.

Tim gabungan masih terus melakukan pencarian korban. Entah itu itu selamat atau meninggal dunia. Pencarian juga dibantu oleh nelayan setempat.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik, Suyono mengatakan, hingga H+2 pascakejadian Sabtu (9/3), keberadaan korban Zainal Abidin masih belum diketemukan. Pencarian dipusatkan dari Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Campurejo.

“Tim 1 BPBD Gresik dari TPI sampai Ujungpangkah. Tim 2 Basarnas dari TPI sampi plengsengan Ngimboh. Hasil pencarian masih nihil. Pencarian dibantu kurang lebih 10 perahu nelayan,” kata Suyono, Senin (11/3).

Tidak hanya itu, turut membantu dari Satpolairud Polres Gresik serta relawan. Namun, keberadaan Zainal Abidin hingga kini masih misteri. Ia masih hilang ditelan Laut Jawa. “Yang pasti pencarian masih terus dilakukan. Mohon doanya segera ditemukan,” tandasnya.

Pihaknya tidak menampik bahwa kondisi cuaca buruk menjadi salah satu kendala dalam proses pencarian. Sebab bisa saja membahayakan personel gabungan.

Seperti diberitakan, Zainal Abidin hilang bersama dengan tenggelam ya Kapal Motor (KM) Sinar Jaya usai diterjang gelombang tinggi di perairan utara Desa Campurejo, Kecamatan Panceng, Sabtu (9/3).

KM Sinar Jaya berangkat dari pelabuhan perikanan Panceng dengan jumlah empat kru kapal. Zainal Abidin bersama rekannya Turhan Badri, 55, lalu Muhammad Sulthon, 46, dan Aslahul Imam, 34.

Nahas, karena cuaca buruk yang terjadi di perairan Laut Jawa tersebut, KM Sinar Jaya dihantam gelombang tinggi. Akibatnya kapal terbalik dan tenggelam.

“Tiga orang kru kapal berhasil diselamatkan. Sementara satu orang Zainal Abidin hilang dan masih dalam pencarian,” tutup Suyono.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News



No More Posts Available.

No more pages to load.