Pj Wali Kota Batu Optimistis Netralitas ASN Tetap Terjaga saat Pilkada 2024

oleh -62 Dilihat
oleh
Pj Wali Kota Batu Aries Agung saat apel pagi di Balaikota Among Tani, Rabu (4/9). (Foto: P. Priyono)

KabarBaik.co – Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai optimistis netralitas ASN di lingkungan pemkot akan tetap terjaga pada Pilkada 2024. Para ASN dinilai sudah sangat cerdas, sehingga tidak mungkin terpengaruh untuk ikut politik praktis.

”Untuk netralitas ASN saya yakin masyarakat termasuk ASN Kota Batu sudah cerdas,” tutur Aries, Rabu (4/9).

Sebagai langkah untuk mengingatkan soal netralitas ASN, Aries selalu mengimbau jajarannya di lingkungan Pemkot Batu setiap apel pagi. Sekaligus menyampaikan pentingnya memilih pemimpin yang benar-benar dapat mengaspirasikan seluruh masyarakat Kota Batu.

Baca juga:  9 Parpol Non Parlemen Optimistis Menangkan KD-Dewa di Pilkada Kota Batu

”Pentingnya memilih pemimpin yang betul-betul mengaspirasikan kepada kita semua. Bahwa seorang pemimpin itu dapat mensejahterakan masyarakat Kota Batu, memakmurkan Kota Batu, dan bisa memajukan Kota Batu,” tutur Aries.

Apabila masyarakat memahami hal tersebut, lanjut Aries, maka mereka akan memilih pemimpin terbaik. ”Saya yakin masyarakat kita semakin cerdas, ASN juga cerdas. Tidak perlu lagi diajak-ajak memilih salah satu calon dengan iming-iming materi,” katanya.

Baca juga:  KPU Kabupaten Mojokerto Verifikasi Berkas Administrasi Bakal Pasangan Calon

Aries menjelaskan, ASN harus taat aturan dengan tidak melakukan pelanggaran yang bisa merugikan diri sendiri sebagai jabatannya. Karena itu, dia berharap Pilkada Kota Batu 2024 berlangsung tertib, aman, dan damai. Terlebih Kota Batu adalah Kota Wisata.

“Kami berharap jangan sampai kontestasi politik ini berdampak pada kondisi wisata Kota Batu. Walaupun nantinya ada kampanye dan berbagai sosialisasi lainnya, masyarakat bisa terbuka pikirannya. Silakan memilih pemimpin sesuai keinginan, tapi harus menjaga Kota Batu tetap damai,” pungkasnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.