Sinergisitas TNI-Polri Amankan Pilkada di Trenggalek, Fokus Antisipasi Kerawanan

oleh -105 Dilihat
WhatsApp Image 2024 11 25 at 12.20.49
Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta pimpin Apel Pergeseran Pasukan jelang Pilkada 2024. (Foto: Ist/Polres Trenggalek)

KabarBaik.co – Puncak Pilkada serentak 2024 semakin dekat. Tahapan pemungutan suara untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati Trenggalek serta Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur akan dilaksanakan dua hari lagi.

Menyikapi hal ini, Polres Trenggalek mengadakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) di halaman Mapolres Trenggalek pada Senin (25/11). Apel tersebut diikuti ratusan personel dari Polri dan TNI yang akan ditempatkan di 1.115 TPS di seluruh Kabupaten Trenggalek.

Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta, menegaskan bahwa tahapan pungut dan hitung suara pada 27 November 2024 memiliki potensi gangguan yang cukup tinggi.

Baca juga:  Elektabilitas 3 Bacabup Gresik: Dokter Alif Tempel Ketat Gus Yani, Syahrul Munir Masih Satu Digit

“Oleh sebab itu, pengamanan tahap pungut dan hitung suara ini harus benar-benar dilaksanakan secara optimal. Pengamanan TPS adalah prioritas karena merupakan titik utama dalam proses demokrasi ini,” jelasnya.

Untuk mengantisipasi potensi kerawanan, Polres Trenggalek melibatkan 4.036 personel, yang terdiri dari 217 personel TNI, 558 personel Polri, 90 personel Satpol PP, dan 3.281 personel Linmas.

“Pengamanan ini diperkuat dengan pembagian wilayah ke dalam empat rayonisasi, ditambah satu SST Brimob Polda Jatim. Ini memastikan kekuatan cadangan dapat digerakkan jika terjadi situasi darurat,” ungkap AKBP Indra.

Baca juga:  KPU Kabupaten Kediri Targetkan Coklit Selesai Minggu Ketiga Juli, Temuan 24 Ribu Pemilih TMS

Kapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk menjaga netralitas dan menjalankan tugas sesuai SOP. “Anggota harus tahu cara bertindak, bertanggung jawab, dan berkoordinasi dengan pihak terkait,” tambahnya.

Komandan Kodim 0806/Trenggalek Letkol Czi Yudo Aji Susanto, menyatakan kesiapan TNI bersinergi dengan Polri dan stakeholder lainnya. “Kita harus mewaspadai cuaca ekstrem di musim hujan. Jika ada bencana di lokasi TPS, segera koordinasikan dengan KPU dan Bawaslu,” ujarnya.

Baca juga:  Promo Gacoan dan McD Gratis, Cara Polisi di Kediri Ikut Tingkatkan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024

Ketua KPU Kabupaten Trenggalek, Istatin Nafiah, mengonfirmasi bahwa distribusi logistik ke 14 kecamatan sudah dimulai. “Distribusi dari kecamatan ke TPS akan dilakukan H-1. Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar berkat sinergi dengan TNI-Polri,” tuturnya.

Ketua Bawaslu Kabupaten Trenggalek, Rusman Nuryadin, memberikan apresiasi kepada TNI-Polri atas pengamanan yang telah dilakukan. “Pesan kami tetap jaga netralitas dan independensi. Insyaallah, semua akan berjalan aman dan lancar,” pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Penulis: Herlambang


No More Posts Available.

No more pages to load.