Wujud Keharmonisan, Deltamania Ucapkan Selamat dan Doa Bagi Persebaya yang Merayakan HUT Ke-97

Reporter: Yudha
Editor: Gagah Saputra
oleh -133 Dilihat
Suporter setia Deltras Sidoarjo, Deltamania beri ucapan ke Persebaya Surabaya

KabarBaik.co – Kemajuan sepakbola Indonesia selain dari pemain juga tak kelas dari peran supporter atau pemain kedua belas. Dibalik rivalitas sejumlab klub maupun supporternya terdapat cerita wujud keharmonisan serta persahabatan yang begitu kental.

Deltamania, supporter fanatik Deltras FC Sidoarjo tak pernah lelah untuk memberikan dukungan semangat pada pemain dimana pun berlaga. Baik di laga home maupun laga away.

Baca juga:  Persebaya 0-2 Bali United: Hattrick Kalah karena Mantan Pemain, Paul Munster Ingin Segera Akhiri Musim

Selain memberikan dukungan untuk The Lobster, Deltamania juga selalu menebarkan virus kedamaian dimanapun bertandang. Semata-mata hanya untuk persatuan Indonesia. Mereka selalu menjalankan hal ini secara konsisten.

Seperti yang baru saja dilakukan Deltamania. Mereka tak ragu untuk memberikan ucapan dan doa bagi klub tetangga, Persebaya Surabaya yang tengah merayakan Hari Jadi ke-97 pada tahun ini.

Baca juga:  Marselino Ferdinan Dapat Kritikan Pedas, Fakhri Husaini Berikan Pembelaan

“Dari keluarga besar Deltmania, kami mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Persebaya ke 97, semoga apa yang diikhtiarkan tahun ini bisa tercapai,” ucap Sekretaris Deltamania, Satrio Aji Utomo, Selasa, (18/6).

Sidoarjo sendiri, sebagai Kabupaten tetangga dari Kota Surabaya diakui juga menjadi salah satu basis suporter Bonekmania, pendukung Persebaya Surabaya.

Deltamania bahkan menyempatkan diri untuk kumpul di alun-alun guna memberikan ucapan dan doa ini. Tak hanya berdoa untuk Persebaya, namun mereka juga mengapresiasi Bonekmania yang turut menjaga kondusifitas Kota Delta.

Baca juga:  Tatap Laga Terakhir, Persebaya Ingin Menang

“Kami ucapkan terimakasih sudah menjadi bagian yang ikut menjaga kondusifitas, sehingga perayaan Anniversary Persebaya berjalan lancar dan suksrs tanpa adanya insiden yang tidak diharapkan,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.