KabarBaik.co – Puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Polresta Sidoarjo menggelar lomba lari bertajuk Bhayangkara Run di GOR Sidoarjo, Minggu (28/7). Ajang ini mempertandingkan empat kategori.
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Christian Tobing secara simbolis memberangkatkan total 3.500 peserta yang terbagi dalam empat kategori. Mulai dari kategori 10K, 5K, 2K dan Fun Run.
Selain sebagai salah satu cara peringati Hari Bhayangkara ke-78, Christian turut menyampaikan rasa terimakasih sebanyak-banyaknya kepada seluruh stakeholder yang bersama-sama mewujudkan kondusifitas wilayah Sidoarjo.
“Kami berharap kedekatan Polri dengan forkopimda, jajaran TNI dan masyarakat dengan mengajak olahraga bersama seperti kali ini dapat terus terjalin. Dengan senang hati kami menerima segala masukan masyarakat sebagai bahan evaluasi dan motivasi Polresta Sidoarjo dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” ujarnya.
Acara Bhayangkara Run yang baru pertama kalinya diselenggarakan oleh Polresta Sidoarjo ini juga turut membantu perekonomian warga. Ratusan UMKM disediakan tempat untuk menjemput rejeki.
Selain itu juga ada pemberian santunan pada penyandang disabilitas, hiburan musik serta ratusan doorprize dengan hadiah utama sebuah mobil.
“Melihat antusias peserta dan animo masyarakat begitu besar akan Bhayangkara Run, optimis kami nantinya dapat dijadikan agenda tahunan di Sidoarjo,” lanjutnya.

Animo peserta lomba lari yang diselenggarakan Polresta Sidoarjo ini luar biasa. Hal ini tercermin dari banyaknya peserta yang ikut, tak hanya dari Sidoarjo saja. Melainkan juga dari luar daerah, seperti Gresik, Makassar, Bandung, Bali dan lainnya.
Juara 1 Kategori 10K Bhayangkara Run 2024 yang jauh-jauh datang dari Makassar, Samsudin Massa bahkan sudah tiba di Sidoarjo sejak dua hari lalu.
“Senang sekali bisa mengukir prestasi di Bhayangkara Run Polresta Sidoarjo 2024. Acaranya menarik, sukses dan semoga digelar rutin kedepannya,” katanya.
Sementara itu Supardi Hardy salah satu peserta lainnya mengungkapkan rasa syukur mampu menyelesaikan rute yang yang disediakan panitia. Apalagi pemilihan rutenya juga membuat peserta bersemangat
“Rasa lelah tergantikan dengan rute yang dilalui begitu menyenangkan ditambah lagi banyak aneka hiburan menarik. Semangat untuk terus berolahraga,” tuturnya. (*)