APBD 2025 Sebesar Rp 1 Triliun, Ini Penjelasan Pj Wali Kota Batu

oleh -216 Dilihat
WhatsApp Image 2024 11 23 at 11.44.06 scaled
Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai bersama DPRD Kota Batu saat rapat paripurna pengesahan Raperda APBD 2025. (Foto: P. Priyono)

KabarBaik.co – Pemerintah Kota (Pemkot) Batu bersama DPRD menyepakati Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025. Poin penting dalam APBD 2025 tersebut adalah mengenai proyeksi pendapatan Kota Batu sebesar Rp 1,064 triliun.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai menyatakan, APBD 2025 difokuskan pada peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program pembangunan. Sekaligus difokuskan pada peningkatan pelayanan publik, infrastruktur, serta pemberdayaan masyarakat.

Baca juga:  DPRD Kota Batu Minta Eksekutif Bubarkan PT BWR

“Anggaran yang disusun telah melalui proses yang transparan dan akuntabel, serta memperhatikan prinsip-prinsip efektifitas, efisiensi dan keadilan,” kata Aries, Sabtu (23/11).

Menurut Aries, APBD 2025 yang telah disepakati merupakan komitmen bersama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Batu. “Dengan alokasi anggaran yang terukur dan fokus pada program-program pembangunan yang berdampak langsung pada masyarakat, kita yakin dapat mewujudkan kota yang lebih maju dan sejahtera,” ujarnya.

Baca juga:  Ternyata Ribuan Anak di Kota Batu Tidak Sekolah

Dengan disahkannya APBD 2025, Aries berharap pembangunan Kota Batu dapat berjalan lebih lancar dan terarah. “Pemerintah Kota Batu berkomitmen untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tandasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Penulis: P. Priyono
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.