Arsenal 1-0 (Agg. 1-1, 4-2 Pen.) Porto: The Gunners Hapus Kutukan 14 Tahun!

Editor: Dian Kurniawan
oleh -116 Dilihat
Para pemain Arsenal mengerubuti kiper David Raya untuk merayakan kemenangan adu penalti atas FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Emirates Stadium, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB. (Getty Images/Robbie Jay Barratt - AMA)

KabarBaik.co – Arsenal meraih kemenangan 4-2 atas Porto melalui adu penalti di leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Emirates Stadium, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB. Kemenangan yang membuat Arsenal menghapus kutukan 14 tahun, menembus perempat final Liga Champions.

Liga Champions, salah satu turnamen paling bergengsi di dunia, kerap menghadirkan kejutan. Bahkan keajaiban. Bagaimana tidak, Arsenal dalam keadaan tertinggal 0-1 di leg pertama. Pada laga leg kedua ini, Leandro Trossard (41′) sukses mencetak gol yang membuat agregat sama kuat 1-1.

Skor sama kuat tersebut bertahan hingga waktu normal dan extra time. Pada babak adu penalti, empat penendang The Gunners berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik. Mereka adalah Martin Odegaard, Kai Havertz, Bukayo Saka, dan Declan Rice.

Baca juga:  Sheffield United 0-6 Arsenal: Panaskan Persaingan Juara, Mikel Arteta Minta Jaga Momentum

Sementara dua algojo FC Porto tak mampu menuntaskan tugasnya. Yaitu, Wendell dan Galeno. Hanya Eduardo Gabriel Aquino Cossa dan Marko Grujic yang sukses melakukan tendangan penalti untuk Porto. Alhasil, Arsenal menang 4-2 dan berhak melaju ke babak perempat final.

Meski harus melalui drama adu penalti, tetapi manajer Arsenal Mikel Arteta mengaku sangat senang dan bangga dengan keberhasilan tersebut. Sebab, ia menilai anak asuhnya mampu mengakhiri penantian 14 tahun tampil di babak perempat final Liga Champions.

Baca juga:  Hanya Menang 1 Gol Lawan Atletico, Pelatih Inter Milan Kecewa

“Saya sangat senang, saya sangat bangga, terutama untuk klub. Sudah 14 tahun tidak mencapai perempat final Champions League, itu adalah waktu yang sangat lama, dan ini menunjukkan kepada Anda betapa sulitnya untuk melakukannya,” kata Mikel Arteta dikutip dari akun resmi klub.

Untuk diketahui, Arsenal terakhir kali menembus babak perempatfinal Liga Champions 2009/2010. Namun, tak mampu melaju ke babak semifinal usai kalah agregat 3-6 dari Barcelona.

Baca juga:  Borussia Dortmund 0-2 Real Madrid: Perfect Ending, Menyongsong Era Baru Si Kuping Besar

Karena itu, selain pemain, Mikel Arteta memberikan apresiasi kepada para penggemar yang datang ke stadion atau menyaksikan dari rumah. Ia menilai dukungan para penggemar memberikan energi tambahan kepada pasukannya.

“Penghargaan yang besar bagi para pemain atas apa yang telah mereka lakukan hari ini dan kepada semua orang yang hadir di stadion dan dari rumah masing-masing, membawa energi luar biasa ke dalam stadion untuk membantu kami memenangkan pertandingan,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.