Turnamen E-Sport Kota Pasuruan Siapkan Atlet Untuk Merebut Piala Kapolda Jatim

Reporter: Zia Ulhaq
Editor: Hairul Faisal
oleh -166 Dilihat
Kegiatan turnamen e-sport di Kota Pasuruan. (Foto: Zia Ulhaq)

KabarBaik.co – Turnamen e-sport Kota Pasuruan yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, berlangsung meriah. Antusiasme para atlet-atlet e-sport sangat tinggi untuk merebut hadiah jutaan rupiah dan tiket berlaga di tingkat Jawa Timur.

Dalam pertandingan tersebut ada dua game yang dilombakan, yaitu Mobile Legends dan PUBP. Ketua harian ESI Kota Pasuruan Syaqif Constantin Arsalan mengatakan, turnamen ini diikuti 54 tim Mobile Legends dan 24 tim PUBG, merupakan terbesar se-Jatim dalam menyambut Hari Bhayangkara yang nantinya akan merebutkan piala Kapolda Jatim.

Baca juga:  Polsek Kejayan Grebek Arena Judi Sabung Ayam, Enam Unit Sepeda Motor Diamankan

“Melihat dari antusiasme atlet di Kota Pasuruan merupakan terbanyak se-kota/kabupaten di Jatim, dan target juara Kapolda Jatim,” kata Syaqif, Jumat (21/6).

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati menjelaskan, turnamen e-sport tidak hanya bertujuan untuk menghibur, tetapi juga sebagai media edukasi dan pencegahan narkoba, tawuran pelajar, hingga gangster.

“Direktorat Narkoba Polri saat ini fokus pada edukasi dan pencegahan narkoba di kalangan generasi Z, e-sport merupakan salah satu media yang efektif untuk menjangkau generasi ini,” ujar Makung.

Baca juga:  Irjen Pol Dr Toni Harmanto Raih Penghargaan Inisiator Komitmen Tertinggi Pemulihan Dampak Pandemi Covid-19

Salah satu peserta, Rian, mengaku senang dengan diadakannya turnamen e-sport. Dia berharap turnamen seperti ini dapat terus diadakan di Pasuruan agar para pecinta e-sport dapat mengembangkan bakat mereka.

“Turnamen ini sangat seru dan kompetitif, saya senang bisa bertanding di turnamen ini dan dengan ilmu serta pengalaman di turnamen ini bisa menjadi juara,” tandas Rian. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.