KabarBaik.co – Selama dua pekan di bulan Ramadan ini, Satlantas Polres Bojonegoro mencatat terjadi 49 insiden kecelakaan di Kabupaten Bojonegoro. Jumlah tersebut tercatat sejak 1 Maret atau awal puasa hingga 14 Maret 2025.
Kanit Penegakkan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Bojonegoro, Ipda Septian Nur Pratama mengungkapkan, 49 insiden kecelakaan ini menyebabkan 4 nyawa melayang dan 3 korban mengalami luka berat. “76 orang mengalami luka ringan,” ungkap Septian, Sabtu (15/3).
Septian menjelaskan, insiden kecelakaan ini didominasi oleh kendaraan roda dua. Selain itu, peristiwanya tak hanya terjadi di Jalan Nasional ruas Bojonegoro-Babat maupun Bojonegoro-Ngawi, melainkan juga di jalan poros kecamatan hingga poros desa. ”Kalau jalan berimbang, baik di ruas nasional maupun kecamatan. Banyak didominasi roda dua,” jelasnya.
Perwira Pertama (Pama) di Polres Bojonegoro ini menjelaskan, faktor penyebab kecelakaan ini rerata karena human error atau faktor manusia. Misalnya, kurang hati-hati, mengantuk, dan kurang konsentrasi terhadap jalan.
Pihaknya menghimbau kepada pengguna jalan di wilayah Bojonegoro agar lebih berhati-hati dan memperhatikan arus lalu lintas. Serta lebih mematuhi rambu-rambu dan aturan lalu lintas yang berlaku. “Karena keluarga kita menunggu kita tiba di rumah dengan keadaan sehat dan selamat,” ujar Septian. (*)