Elegan Banget Masya Allah! Ini Desain Batik Baru Jemaah Haji 2026

oleh -113 Dilihat
BATIK HAJI
Desain Batik Haji 2026 (Foto IG Kemenhaj RI)

KabarBaik.co- Menyambut era baru penyelenggaraan ibadah haji yang kini berada di bawah naungan Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia (Kemenhaj RI), seragam batik jemaah haji Indonesia kembali mengalami transformasi besar. Desain batik terbaru yang akan dikenakan mulai musim haji 2026 diperkenalkan secara resmi melalui akun Instagram Kemenhaj RI ini membawa semangat baru dengan filosofi mendalam. Simbol identitas dan makna keumatan, kebangsaan, serta Peradaban.

Batik Haji Indonesia 2026 tersebut menampilkan perpaduan warna biru langit dan hitam elegan dengan sentuhan motif geometris modern bernuansa batik klasik. Bagian atas berwarna biru muda merepresentasikan ketenangan, kedamaian, dan kesucian hati para tamu Allah. Sementara bagian bawah didominasi warna hitam yang melambangkan kekuatan spiritual, keteguhan iman, dan kesederhanaan. Di antara keduanya, berpadu motif berbentuk anyaman dan garis silang putih yang tersusun simetris, simbol keterpaduan antara ibadah, budaya, dan peradaban manusia.

Desain untuk pria tampil dalam model kemeja berlengan panjang dengan garis rapi, sementara untuk wanita hadir dalam bentuk tunik panjang berpotongan anggun dengan aksen hitam di bagian tengah. Perpaduan keduanya menampilkan kesan modern dan santun, sejalan dengan karakter masyarakat muslim Indonesia yang beradab dan berbudaya.

Kemenhaj RI menjelaskan bahwa filosofi batik baru ini berpijak pada konsep Tri Sukses penyelenggaraan haji, yaitu sukses ritual, sukses ekosistem ekonomi haji, dan sukses peradaban dan keadaban. Motif-motif geometris yang mengalir dari bawah ke atas menggambarkan perjalanan spiritual umat menuju kesempurnaan ibadah, sekaligus merefleksikan kolaborasi ekonomi dan budaya yang menopang penyelenggaraan haji di era baru.

Mayoritas warganet merespons positif desain batik baru tersebut. “Elegan banget Masya Allah,’’ komentar salah seorang warganet. Namun, ada juga yang komentar. ‘’Bagus sih tapi kasian pengrajin batik ungu baru 2 tahun, pasti udah stok banyak. Idealnya sih buat tahun 2026. Batik ungu yang stoknya kan gimana coba biar gak mubadzir?’’

Yang pasti, peluncuran desain batik ini menandai babak baru perjalanan jemaah haji Indonesia. Setelah 75 tahun berada di bawah Kementerian Agama, kini pengelolaan haji dan umrah bertransformasi dengan pendekatan yang lebih holistik. Tidak hanya menyiapkan ibadah secara spiritual, tetapi juga menata ekosistem sosial-ekonomi umat.

BATIK HAJI2

Revolusi Batik Jemaah Haji Indonesia dari Masa ke Masa

Seragam batik jemaah haji Indonesia telah mengalami perjalanan panjang sejak kali pertama diperkenalkan lebih dari satu dekade lalu. Dari masa ke masa, perubahan motif dan warna yang digunakan tidak hanya mencerminkan selera estetika, tetapi juga membawa pesan identitas nasional, kebersamaan, serta promosi budaya Indonesia di kancah internasional.

1. Sebelum 2010: Ragam Busana Tanpa Seragam Nasional

Sebelum tahun 2010, jemaah haji asal Indonesia berangkat ke Tanah Suci dengan pakaian yang beragam. Banyak yang mengenakan baju koko, gamis, atau busana khas daerah masing-masing. Saat itu belum ada seragam resmi yang mempersatukan penampilan jemaah Indonesia. Kondisi ini kerap membuat mereka sulit dikenali di tengah jutaan jemaah dari seluruh dunia.

2. 2010–2011: Lahirnya Gagasan dan Seragam Batik Nasional

Tahun 2010 menjadi titik awal gagasan besar: Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan rencana penggunaan batik sebagai seragam resmi jemaah haji Indonesia. Batik dipilih karena merupakan warisan budaya bangsa yang telah diakui dunia. Gagasan ini dimaksudkan untuk memperkuat identitas nasional sekaligus mendorong keterlibatan pengrajin lokal.

Pada musim haji 1432 Hijriah atau 2011 Masehi, seragam batik resmi akhirnya diperkenalkan. Menag saat itu, Suryadharma Ali, meluncurkan desain batik berwarna dasar hijau toska dengan motif ungu yang memadukan unsur keindahan dan kesederhanaan. Langkah ini menjadi tonggak sejarah baru: untuk pertama kalinya, seluruh jemaah Indonesia mengenakan seragam batik yang sama saat berhaji.

“Seragam batik ini adalah bentuk identitas nasional di Tanah Suci,” ujar Menteri Agama dalam peresmian kala itu. Selain alasan identitas, proyek ini juga melibatkan UMKM batik di berbagai daerah, sehingga memiliki dampak ekonomi bagi perajin lokal.

3. 2012–2023: Konsistensi dan Simbol Kebersamaan

Selama lebih dari sepuluh tahun berikutnya, batik menjadi ciri khas jemaah haji Indonesia. Motif dan warna sempat mengalami sedikit variasi teknis, tetapi desain utamanya tidak banyak berubah. Pada periode ini, seragam batik berfungsi lebih dari sekadar pakaian ibadah — ia menjadi simbol persatuan di antara jutaan jemaah Indonesia yang datang dari beragam latar belakang budaya dan bahasa.

Warna-warna khas seperti hijau dan ungu menjadi mudah dikenali di area Masjidil Haram dan Arafah. Banyak petugas dan warga negara lain yang segera mengetahui dari kejauhan: “Itu jemaah dari Indonesia.” Keseragaman ini memudahkan proses koordinasi, sekaligus menumbuhkan rasa bangga di kalangan jemaah.

4. 2023–2024: Pembaruan Motif Sekar Arum Sari

Setelah lebih dari satu dekade menggunakan motif lama, Kementerian Agama memutuskan untuk melakukan pembaruan. Pada akhir 2023, digelar sayembara nasional untuk mencari desain batik baru bagi jemaah haji. Dari kompetisi itu lahirlah motif “Sekar Arum Sari” yang terinspirasi dari bunga melati putih, kawung, truntum, songket, dan burung garuda — simbol kesucian, ketulusan, dan kebangsaan.

Motif baru ini resmi diluncurkan oleh Menteri Agama kala itu, Yaqut Cholil Qoumas pada 12 Desember 2023 di Jakarta. Seragam dengan nuansa ungu keemasan dan pola yang lebih modern tersebut mulai digunakan pada musim haji 1445 H/2024 M. Produksinya melibatkan ratusan UMKM batik di berbagai daerah, dengan metode cap agar bisa diproduksi massal namun tetap mempertahankan nilai artistik.

Lebih dari sekadar seragam, batik jemaah haji adalah representasi kebanggaan, persatuan, dan kreativitas, sebuah revolusi budaya yang tumbuh dari kain, tapi hidup dalam hati setiap jemaah yang memakainya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Editor: Supardi Hardy


No More Posts Available.

No more pages to load.