Jemaah Haji Kota Batu Laksanakan Wukuf di Arafah, Suhu Capai 50 Derajat Celcius

oleh -408 Dilihat
WhatsApp Image 2025 06 05 at 11.08.56 1
Jemaah haji asal Kota Batu menikmati makan pagi di tenda. (Foto: Istimewa)

KabarBaik.co – Jemaah haji asal Kota Batu mulai menjalani puncak ibadah haji dengan melaksanakan wukuf di Padang Arafah, Kamis (5/6). Wukuf merupakan rukun utama dalam ibadah haji yang wajib dilaksanakan seluruh jemaah.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batu, Basuki Rahmat, menyampaikan bahwa sejak Rabu malam, jemaah telah bergerak menuju Arafah dan kini sudah berada di tenda-tenda yang disediakan.

“Insya Allah wukuf dilaksanakan bakda Zuhur waktu Arab Saudi, sekitar pukul 13.00 waktu setempat. Keluarga besar Kemenag juga akan mengadakan munajat bersama. Jika di Indonesia itu bertepatan dengan pukul 16.00 WIB. Alhamdulillah, seluruh jemaah asal Kota Batu dalam kondisi aman dan sehat,” ujar Basuki.

Basuki mengimbau agar jemaah tetap berada di dalam tenda karena suhu di Arafah mencapai 50 derajat celcius. “Kondisi cuaca sangat panas, sehingga jemaah tidak diperkenankan keluar tenda demi menjaga kesehatan,” harap Basuki.

Wukuf dilaksanakan pada 9 Zulhijah, yang tahun ini jatuh pada Kamis (5/6). Rangkaian wukuf dimulai dengan khutbah, kemudian dilanjutkan dengan salat jamak qashar Zuhur dan Asar, serta diisi dengan zikir dan doa. Waktu wukuf dimulai setelah masuk waktu Zuhur sekitar pukul 12.20 waktu Arab Saudi.

Setelah prosesi wukuf selesai, jemaah secara bertahap akan diberangkatkan ke Muzdalifah mulai pukul 19.00 waktu Arab Saudi atau setelah salat Magrib, sebagai bagian dari tahapan ibadah haji berikutnya.

Basuki berharap keluarga dan masyarakat khususnya Kota Batu untuk terus mendoakan kelancaran dan keselamatan seluruh jemaah selama menjalani rangkaian ibadah haji. Termasuk Idul Adha yang di Arafah yang jatuh hari ini, sementara di Indonesia akan dilaksanakan esok hari. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: P. Priyono
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.