Menerka Starting XI Indonesia U-23 di Laga Perdana

Editor: Dian Kurniawan
oleh -70 Dilihat
Pelatih Timnad Indonesia U-23 Shin Tae-yong telah memilih 23 pemain untuk membela tim Merah-Putih di ajang AFC U-23 Asian Cup 2024. (PSSI)

KabarBaik.co – Persiapan matang telah dilakukan Timnas Indonesia U-23 sebelum terjun di ajang AFC U-23 Asian Cup 2024 Qatar. Termasuk dengan menggelar pemusatan latihan dan dua kali uji coba di Dubai, Uni Emirat Arab.

Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong telah memilih 23 pemain terbaik untuk berlaga di AFC U-23 Asian Cup 2024. Diharapkan para pemain terbaik ini bisa memberikan hasil terbaik pula saat melawan Qatar U-23 di Jassim bin Hamad Stadium, Senin (15/4/2024) malam WIB.

Hasil dari pemusatan latihan sekaligus uji coba melawan Arab Saudi U-23 (kalah 3-1) dan Uni Emirat Arab U-23 (menang 1-0), Shin Tae-yong memutuskan mencoret enam pemain. Yakni kiper Erlangga Setyo Dwi Saputra, dua bek kiri Mohammad Haykal Alhafiz dan Nathan Noel Romejo Tjoe-A-On, stopper Alfeandra Dewangga Santosa, bek kanan Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi, dan gelandang Rifky Dwi Septiawan.

Baca juga:  Amicus Curiae untuk Timnas Indonesia

Di sisi lain, Shi Tae-yong mempercayakan komposisi skuat Timnas Indonesia U-23 pada sosok seperti Muhammad Adi Satryo, Daffa Fasya Sumawijaya dan Ernando Ari Sutaryadi pada posisi penjaga gawang. Pindah ke lini belakang ada Justin Quincy Hubner, Rizky Ridho Ramadhani, Muhammad Ferarri.

Selain itu ada juga Dony Tri Pamungkas, Komang Trisnanda Putra Teguh, Kakang Rudianto, Ilham Rio Fahmi, Fajar Faturrahman, Muhammad Dzaky Asraf Huwaidi Syam dan Pratama Arhan Alif Rifai.

Pada sektor gelandang mengandalkan Muhammad Rayhan Hannan, Jeam Kelly Sroyer, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Ikhsan Nul Zikrak, Ivar Jenner. Ditambah dengan Arkhan Fikri yang meramaikan persaingan di lini tengah.

Sedangkan untuk ujung tombak bakal diperebutkan Rafael William Struick, Muhammad Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka Bintang Brilliant.

Baca juga:  Thom Haye, Sosok Penyelamat Timnas Indonesia di Tengah Krisis

Shin Tae-yong kemungkinan akan menerapkan formasi 3-4-3 untuk laga perdana. Menarik untuk menerka komposisi starting eleven skuat Garuda Muda melawan Qatar U-23. Berikut perkiraan pemain versi KabarBaik.co:

Kiper

Penjaga gawang andalan Timnas Indonesia Ernando Ari Sutaryadi. (Getty Images/Zhizhao Wu)

Pilihan utama diyakini tetap milik Ernando Ari, mengingat pengalamannya yang jauh lebih superior. Artinya, Adi Satryo dan Daffa Fasya menjadi pelapis sewaktu-waktu cedera Ernando Ari kambuh.

Lini Belakang

Bek Rizky Ridho bakal menjadi benteng yang kokoh di pertahanan Timnas Indonesia U-23. (PSSI)

Satu nama sudah pasti tak tergoyahkan adalah Rizky Ridho yang punya jam terbang paling tinggi di antara bek tengah yang ada. Kesampingkan Justin Hubner untuk sementara karena bek Cerezo Osaka itu kabarnya baru diizinkan gabung pada 17 April. Maka, rekan dari Rizky Ridho adalah Komang Teguh dan Muhammad Ferarri.

Baca juga:  Indonesia U-23 vs Australia U-23: Garuda Muda Pantang Menyerah

Bek Sayap

Pratama Arhan memiliki peluang lebih besar untuk menyisir sisi kiri. (PSSI)

Pratama Arhan sudah pasti menempati sisi kiri, jauh lebih berpengalaman dibandingkan Dony Tri. Sementara sisi kanan lebih berpeluang diisi Rio Fahmi ketimbang Fajar Faturrahman.

Lini Tengah

Tak ada yang lebih ideal daripada duet gelandang Ivar Jenner dan Marselino Ferdinan. Ivar Jenner dapat berperan sebagai jangkar, sementara peran lebih bebas menusuk ke area lawan dijalankan Marselino Ferdinan.

Witan Sulaeman (8) dan Marselino Ferdinan merupakan motor serangan Timnas Indonesia U-23. (PSSI)

Lini Depan

Witan Sulaeman merupakan pilihan terbaik untuk menghuni sayap kanan. Meski masih kesulitan bersinar di level senior, Rafael Struick bakal beroperasi dari sayap kiri. Nah, yang krusial adalah penentuan penyerang tengah. Hokky Caraka menjadi favorit daripada Ramadhan Sananta yang tipikal target man sejati.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.