KabarBaik.co – Makam Sayyid Ismail yang terletak di Dusun/Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, kini menjadi salah satu destinasi ziarah yang semakin ramai dikunjungi.
Meskipun tidak sepopuler makam Gus Dur di Tebuireng atau makam Sayyid Sulaiman di Mojoagung, makam ini memiliki daya tarik tersendiri bagi para peziarah.
Makam Sayyid Ismail terletak di tengah area pemakaman umum desa setempat. Sebuah cungkup berbahan galvalum dan kaca dibangun khusus untuk melindungi makam tersebut. Konon, pada tahun 2000-an, Presiden RI ke-4, KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), pernah berziarah ke makam ini.
“Menurut Gus Dur, Sayyid Ismail adalah pengawal Putri Campa,” ujar Nanang warga setempat pada Kamis (13/3).
Informasi dari Gus Dur inilah yang kemudian diabadikan dalam tulisan di gapura pintu masuk makam, dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para peziarah.
“Sejak saat itu, makam Sayyid Ismail semakin dikenal dan banyak dikunjungi oleh peziarah dari berbagai daerah. Bahkan, para jamaah secara rutin berkumpul untuk berdoa bersama setiap Jumat Kliwon,”tandasnya.
Keberadaan makam ini menambah daftar panjang destinasi wisata religi di Kabupaten Jombang, yang dikenal sebagai salah satu pusat pesantren di Jawa Timur.(*)